Khutbah Jumat: Rahasia Hujan dan Hikmah di Baliknya

Rahasia Hujan dan Hikmah di Baliknya
Rahasia Hujan dan Hikmah di Baliknya. Foto: unsplash
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Manusia akan dimintai pertanggungjawaban atas apa yang mereka lihat, apa yang mereka dengar, apa yang mereka ucapkan, apa yang mereka komentari. Semuanya akan dimintai pertanggungjawaban oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala.

اقول قولي هذا واستغفر الله لي ولكم ولسائر المسلمين من كل ذنب وخطيئه فاستغفروه انه هو الغفور الرحيم

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Khutbah Kedua

الحمد لله على احسانه، والشكر له على توفيقه وامتنانه، واشهد ان لا اله الا الله وحده لا شريك له تعظيما لشانه، واشهد ان محمدا عبده ورسوله دائره لو انه، اللهم صلي عليه وعلى اله واصحابه واخوانه

Diantara fungsi yang terpenting bagi kita tatkala kita merenungkan tentang turunnya hujan adalah kita sadar bahwasanya:

ذَٰلِكَ بِأَنَّ اللَّـهَ هُوَ الْحَقُّ

“Bahwasanya Allah itu adalah Al-Haq.“

Dialah satu-satunya yang berhak untuk disembah. Adapun selain Allah tidak bisa disembah. Yang bisa disembah hanyalah yang bisa mengatur hujan, yang menurunkan hujan, yang menghentikan hujan. Dialah satu-satunya yang bisa melakukan itu seluruhnya. Makanya setelah Allah menyebut tentang hujan, Allah mengatakan:

ذَٰلِكَ بِأَنَّ اللَّـهَ هُوَ الْحَقُّ

Hal itu karena Allah adalah Al-Haq, satu-satunya yang benar yang berhak disembah.

Dalam ayat yang lain juga Allah sebutkan dalam surat Al-Baqarah. Kata Allah Subhanahu wa Ta’ala:

وَإِلَـٰهُكُمْ إِلَـٰهٌ وَاحِدٌ ۖ لَّا إِلَـٰهَ إِلَّا هُوَ الرَّحْمَـٰنُ الرَّحِيمُ ﴿١٦٣﴾

“Dan Tuhan kalian adalah Allah Subhanahu wa Ta’ala, Ilah yang satu, Tuhan yang Esa, Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.” (QS. Al-Baqarah[2]: 163)

Kemudian Allah sebutkan dalilnya, Allah menyebutkan:

إِنَّ فِي خَلْقِ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ…

dan seterusnya…

Kata Allah:

وَمَا أَنزَلَ اللَّـهُ مِنَ السَّمَاءِ مِن مَّاءٍ

“Dan apa yang Allah turunkan hujan dari langit sebagai bukti bahwasannya Dia adalah Tuhan Yang Maha Esa Yang satu-satunya yang berhak untuk disembah.” (QS. Al-Baqarah[2]: 164)

Kemudian di akhir ayat, kata Allah Subhanahu wa Ta’ala:

لَآيَاتٍ لِّقَوْمٍ يَعْقِلُونَ

“Yang demikian itu adalah tanda-tanda kebesaran Allah bagi orang-orang yang berakal.” (QS. Al-Baqarah[2]: 164)

Oleh karenanya, jika Allah berkehendak Allah bisa menjadikan hujan yang Allah namakan dengan rahmat, Allah bisa menjadikan hujan tersebut sebagai adzab. Sebagaimana Allah jadikan hujan sebagai adzab bagi kaum Nuh. Kata Allah Subhanahu wa Ta’ala:

فَفَتَحْنَا أَبْوَابَ السَّمَاءِ بِمَاءٍ مُّنْهَمِرٍ ﴿١١﴾

“Kami bukakan pintu-pintu langit dan Kami turunkan hujan yang sangat keras.” (QS. Al-Qamar[54]: 11)

Untuk apa?

Untuk membinasakan kaum Nuh karena mereka kufur kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala.

Bahkan kalau Allah berkehendak, Allah tidak turunkan hujan air dari langit, tetapi Allah turunkan hujan batu kepada orang-orang yang bermaksiat kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala. Sebagaimana Allah turunkan hujan batu kepada kaum Luth. Kata Allah Subhanahu wa Ta’ala:

وَأَمْطَرْنَا عَلَيْهِم مَّطَرًا ۖ فَانظُرْ كَيْفَ كَانَ عَاقِبَةُ الْمُجْرِمِينَ ﴿٨٤﴾

“Dan Kami turunkan kepada mereka hujan batu, dan sungguh buruk kesudahan orang-orang yang diberi peringatan oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala.” (QS. Al-A’raf[7]: 84)

Maka tatkala hujan turun dengan begitu derasnya, hendaknya kita ingat bahwa yang berhak disembah adalah yang menurunkan hujan ini. Dan tatkala tidak turun hujan, maka kita minta kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala. Sebagaimana yang dilakukan oleh saudara-saudara kita tatkala di Riau kemarin, di Pekanbaru, tatkala hujan lama tidak turun sementara asap masih mengganggu mereka, maka mereka pun melakukan shalat istisqa, maka setelah itu sorenya pun hujan turun dan tidak berhenti-berhenti. Semua yang menurunkan hanyalah Allah Subhanahu wa Ta’ala.

إِنَّ اللَّـهَ وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ ۚ يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا

اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ، وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ، كَمَا صَلَّيْتَ عَلَى إِبْرَاهِيمَ، وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيمَ، إِنَّكَ حَمِيدٌ مَجِيدٌ، وَبَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ، وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ، كَمَا بَارَكْتَ عَلَى إِبْرَاهِيمَ، وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيمَ، إِنَّكَ حَمِيدٌ مَجِيدٌ

اللهم اغفر للمسلمين والمؤمنين والمؤمنات الاحياء منهم والاموات انك سميع قريب مجيب الدعوات ياقاضي الحاجات

اللهم ات نفوسنا تقواها وزكها انت خير من زكاها انت وليها ومولاها

اللهم انا نسالك الهدى والسداد، اللهم اني اسالك الهدى والسداد،

رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الْآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ، وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ، وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ

واقم الصلاه
***

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *