Yang Disalahartikan Soal Sedekah Subuh, Ini Kata Buya Yahya

Yang Disalahartikan Soal Sedekah Subuh
Buya Yahya

Buya Yahya menegaskan, jangan sampai seseorang memaksakan sedekah pagi yang akhirnya diberikan saja ke tetangga dekat rumahnya yang tidak terlalu butuh. Padahal di kampung sebelah, misalnya, itu ada yang jauh lebih membutuhkan.

“Tunggu sampai siang di sana karena ada yang lebih butuh. (Misalnya) dia sakit, fakir, banyak utang lagi, (atau) kecelakaan. Kan banyak perlu dibantu,” imbuhnya.

Bacaan Lainnya
banner 400x400

“Jadi hadis tersebut adalah sifatnya sehari itu bukan di pagi saja. Hanya (gerakan sedekah subuh) nggak ada masalah boleh-boleh saja. Jadi kalau ada orang punya gerakan sedekah pagi bukan suatu yang terlarang, itu adalah mencari start awal boleh,” jelas Buya Yahya.

Kesalahpahaman dalam Memaknai Sedekah Subuh

Menurut Buya Yahya, ada sebagian masyarakat yang salah memahami sedekah subuh, sehingga mereka selalu menunggu waktu subuh saja untuk mengeluarkan sebagian hartanya, padahal di waktu yang lain ada orang yang sangat membutuhkan.

“Ini kan kacau gara-gara salah paham. Habis maghrib dapet duit. Kemudian habis magrib juga ada orang yang membutuhkannya, tapi dia tak mau sedekah. Kenapa? Kata ustadz sedekah pagi besok pagi aja. Lah, orang butuhnya sekarang, nunggu besok pagi. Ini kesalahpahaman sedekah pagi kalau begitu namanya,” beber Buya Yahya.

“Makanya kita perlu ingatkan di sini, mana yang lebih dibutuhkan itu yang hendaknya kita dahulukan. Biarpun tidak pagi, malam hari orang butuhkan (kita sedekahkan),” tambah Buya Yahya.

Buya Yahya menuturkan, meluruskan kesalahpahaman sedekah subuh penting dilakukan. Hal ini agar tidak lagi harus menunggu pagi untuk sedekah. Selama ada orang yang membutuhkan di waktu itu, maka sedekahlah di waktu tersebut tanpa harus menunggu subuh.

“Ini kenapa perlu kita jelaskan disini, takut ada orang salah memahami masalah sedekah pagi sehingga semuanya nunggu pagi. Padahal malam hari sudah ditunggu-tunggu sedekahnya. Gara-gara lewat (sedekah) pagi, besok lagi,” kata Buya Yahya.

Buya Yahya kembali menegaskan, kalau pun ingin sedekah subuh itu adalah hal baik dan terdapat hadis yang menjelaskan keutamaan tersebut. Namun, jika untuk sedekah tidak harus menunggu pagi.

“Bagi Anda yg ingin sedekah terserah Anda yang lebih tahu, yang penting adalah Anda ingin mengeluarkan kekikiran dari dari hati Anda dan Anda ingin mendapatkan pahala dari Allah,” pungkas Buya Yahya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *