Rajin Sholat tapi Rezeki Macet, Begini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat. Foto: Ist
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



 

Jakarta, Hajinews.id – Rezeki masing-masing orang berbeda dan Allah yang mengatur rezeki tersebut.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Ada yang tidak rajin ibadah, tetapi rezeki tetap mengalir.Bahkan ada juga orang yang rajin sholat, tetapi rezeki bahkan kebahagiaan sulit didapat.Dalam hal ini, Ustadz Adi Hidayat berpendapat ada yang salah pada ibadah kita.

Dilansir dari kanal YouTube Gelora Islam yang diunggah 12 Juli 2021, berikut adalah penjelasan Ustadz Adi Hidayat.

1. Beribadah kepada Allah seakan-akan kita dilihat dan diawasi

“Tapi pertanyaannya, ada orang tidak sholat tidak bahagia. Anda sholat tapi sejahtera tidak dapat, sukses tidak dapat, bahagia tidak dapat. Barangkali yang pertama akhlaknya dalam menyembah Allah ada yang kurang,” jelasnya.

Ketika kita sholat Nabi mengatakan,

“Maka hadirkan suasana menyembah Allah seakan-akan engkau menatapnya. Tidak mampu menatapnya, maka rasakan Allah mengawasi kita, bahkan rasakan boleh jadi itu sholat yang terakhir kita tunaikan.”

2. Beribadah tepat waktu

“Kedua akhlak dalam sholat, kalau ingin oleh Allah dikabulkan doanya, dirubah perilakunya menjadi baik, diberikan kesejahteraan dalam kehidupan, maka syarat yang kedua kata Al Quran, lakukan itu semua tepat pada waktunya,” kata Ustadz Adi Hidayat.

Jika ingin doa kita dikabulkan oleh Allah, maka ketika mengerjakan sholat kerjakan tepat waktu atau tidak telat.

“Buka QS. 17 ayat 89 sampai 81. Kata Allah tunaikan sholat itu tepat pada waktunya, kalau perlu tambahkan dengan sholat-sholat lain sebelum waktu sholat itu tiba,” imbuhnya.

3. Sholat tahajud

Orang yang mengerjakan amalan sebelum tiba waktunya, Allah menjanjikan 4 hal ini.

Jadi, orang yang rajin sholat tahajud, ia akan memperoleh karir tinggi dan terpuji, setiap pekerjaan selalu dibimbing, diberi jalan keluar disetiap masalah, serta mendapat pertolongan dari Allah.

Itulah hal-hal yang harus kita lakukan jika ingin rezeki mengalir dengan lancar.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *