Jangan Makan Mie Instan Saat Sahur, Kenapa? Ini penjelasannya

Jangan Makan Mie Instan Saat Sahur
Mie Instan/freepik
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.co.id – Selama berpuasa, umat Islam memilih menyantap makanan cepat saji atau easy food sebagai panduan menu berbuka ataupun sahur. Khusus untuk sahur, sebagian besar masyarakat lebih menyukai makanan yang praktis dan mudah disiapkan. Dan mie instan seringkali menjadi solusi bagi seseorang yang ingin sahur dalam waktu singkat.

Hidangan sederhana dan umum dikonsumsi adalah mie instan. Tahukah Anda kalau mie instan kurang baik untuk sahur karena membuat Anda semakin lapar? Benarkah?

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Alasan Jangan Sahur Pakai Mie Instan

Dikutip dari Healthline, ternyata mie instan terbuat dari tepung terigu yang telah diperkaya dengan bentuk sintetis nutrisi tertentu seperti zat besi dan vitamin B untuk membuat mie lebih bernutrisi.

Mie instan mengandung karbohidrat yang mudah dicerna dan tinggi gula sederhana. Hal ini tentu bisa membuat tubuh lebih cepat menyerap gula dan meningkatkan kadar gula darah dalam tubuh. Nah berikut ini kami sudah sajikan sederet alasan agar Anda tidak konsumsi mie instan saat sahur, dikutip dari berbagai sumber;

1. Ada Kandungan MSG Tinggi

Alasan mengapa mie instan begitu lezat adalah karena mengandung MSG tinggi. Jadi kandungan MSG inilah yang mampu menimbulkan sensasi terbakar pada tenggorokan, sakit kepala, atau nyeri dada setelah dikonsumsi berlebihan. Sehingga, tubuh merasa tidak fit saat siang hari di bulan Ramadhan.

2. Rendah Gizi

Saat sahur dengan mie instan nutrisi tubuh tidak bisa tercukupi dengan baik. Ada baiknya ketika ingin sahur dengan mie instan, kalian menambahkan bahan lain seperti sayur, telur, daging, sosis dan sejenisnya. Pasalnya setelah sahur kita harus membiarkan perut kosong dalam waktu lama hingga berbuka.

3. Menghambat Proses Pencernaan

Mi instan memberi dampak buruk ketika dimakan saat sahur. Salah satunya yaitu efek negatif dalam proses pencernaan. Hal ini bisa membuat tubuh tidak mampu menyerap nutrisi makanan sehat lain. Selain itu, Anda juga bisa tak bertenaga dalam beraktivitas sehingga mudah lemas.

4. Cepat Lapar

Kalori tinggi pada mi instan tidak memiliki cukup gizi yang dapat membantu Anda menjalani hari saat berpuasa. Selain itu, tingginya kalori pada mi instan justru dapat membuat kalian merasa lebih cepat lapar saat puasa.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar