Kamu Pernah Berbuat Dosa? Jangan Putus Asa, ini Kata Allah dan Rasul-Nya

Kamu Pernah Berbuat Dosa? Jangan Putus Asa
ilustrasi : berdoa dan bertobat
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews, Setiap orang pernah melakukan dosa. Namun demikian sebaik-baiknya mereka adalah yang bertaubat dan tidak lagi mengulangi melakukannya. Allah SWT sendiri merupakan Dzat Yang Pemurah kepada setiap hamba-Nya.

Dalam Al-Qur’an ada beberapa ayat yang menjadi harapan bagi mereka yang masih berbuat dosa dan selalu mengharapkan rahmatnya, berikut beberspa ayat Al-Qur’an tersebut:

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

QS. Az-Zumar ayat 53:

قُلْ يَٰعِبَادِىَ ٱلَّذِينَ أَسْرَفُوا۟ عَلَىٰٓ أَنفُسِهِمْ لَا تَقْنَطُوا۟ مِن رَّحْمَةِ ٱللَّهِ ۚ إِنَّ ٱللَّهَ يَغْفِرُ ٱلذُّنُوبَ جَمِيعًا ۚ إِنَّهُۥ هُوَ ٱلْغَفُورُ ٱلرَّحِيمُ

Artinya: “Katakanlah, “Wahai hamba-hamba-Ku yang melampaui batas terhadap diri mereka sendiri! Janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya Allah mengampuni dosa-dosa semuanya. Sungguh, Dialah Yang Maha Pengampun, Maha Penyayang.

QS. Zukhruf ayat 72

وَتِلْكَ الْجَنَّةُ الَّتِي أُورِثْتُمُوهَا بِمَا كُنْتُمْ تَعْمَلُونَ

Artinya: “Itulah surga yang dikaruniakan untuk kalian, disebabkan amal sholeh kalian dahulu di dunia.”

QS. Al-Waqiah ayat 22-24

وحور عِينٌ * كَأَمْثَالِ اللُّؤْلُؤِ الْمَكْنُونِ * جَزَاءً بِمَا كَانُوا يَعْمَلُونَ

Artinya: “Bidadari-bidadari surga berkulit putih bersih dan bermata indah. Bidadari-bidadari itu putih bersih bagaikan mutiara-mutiara yang bejejer rapi. Semua itu sebagai balasan bagi orang-orang mukmin atas amal sholih yang mereka kerjakan di dunia.”

Sain 3 ayat Al-Qur’an yang menjadi penenang bagi mereka yang pernah berbuat dosa, juga ada salah satu hadis Nabi Muhammad yang berbunyi:

لَا يُدْخِلُ أَحَدًا مِنْكُمْ عَمَلُهُ الْجَنَّةَ، وَلَا يُجِيرُهُ مِنَ النَّارِ، وَلَا أَنَا إِلَّا بِرَحْمَةٍ مِنَ اللَّهِ

Artinya: “Tidak ada amalan seorangpun yang bisa memasukkannya ke dalam surga, dan menyelematkannya dari neraka. Tidak juga denganku, kecuali dengan rahmat dari Allah.” (HR. Muslim no. 2817).

Bahwa, mereka yang akan masuk surga bukanlah yang paling banyak amal baiknya di dunia. Akan tetapi mereka yang mendapatkan Rahmat dan pertolongan Allah SWT dengan ampunan dan panjatan doa yang selalu dilakukannya.

Sumber : akurat

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2 Komentar