Gibran Cawapres Prabowo, Jokowi Calon Ketum Gerindra?

Gibran Cawapres Prabowo
Gibran Cawapres Prabowo
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



“Prabowo sekarang menunggu keputusan Mahkamah Konstitusi mengenai uj materi yang didaftarkan oleh PSI,” tulis Tempo.

Prabowo – sekali lagi – piawai membaca suasana kebatinan Jokowi. Ketika melawat ke luar negeri awal Juli lalu Jokowi sempat bertanya kepada Prabowo tentang peluang Erick Thohir, Menteri BUMN, menjadi cawapres pendambing Prabowo. Mantan Danjen Kopassus itu menjawab: menunggu putusan Mahkamah Konstitusi.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Prabowo bertemu kembali Gibran pada Jumat (5/Juni/2023). Saat itu Prabowo bertemu Gibran di angkringan Omah Semar Solo. Pertemuan itu menarik karena hanya berdua dan setelah pertemuan itu relawan pendukung Jokowi langsung mendeklarasikan dukung Prabowo.

Jadi saran Prabowo pada Gibran maju Pilpres bukan basa-basi tapi serius dan intensif. Bahkan tokoh atau kiai yang pernah disowani Prabowo bercerita bahwa Prabowo menanyakan kemungkinan Gibran jadi cawapresnya, disamping Erick Thohir dan tokoh lain.

Gibran enggan menanggapi pencalonnya sebagai cawapres. “Silakan tanya lembaga survei,” jawab Gibran kepada Tempo, Kamis (13/7/2023).

Seorang kiai di Jawa Tengah yang sempat disowani Prabowo bercerita bahwa Prabowo sangat percaya kepada Jokowi. “Pak Prabowo sangat percaya dan tergantung Pak Jokowi, karena Pak Jokowi dianggap masih membawahhi sejumlah instansi yang sangat berpengaruh, termasuk insitusi Polri,” kata kiai yang juga pengurus PKB Jateng itu.

Orang dekat Prabowo juga bercerita bahwa Prabowo menawarkan Partai Gerindra sebagai konsesi politik pada Jokowi. “08 mempersilakan Pak Jokowi untuk memanfaatkan Gerindra, baik untuk Pak Jokowi maupun anak-anaknya,” kata orang dekat Prabowo yang enggan disebut namanya. Di kalangan orang dekatnya Prabowo akrab dipanggil 08.

Maksudnya Jokowi sebagai ketua umum Partai Gerindra? “Ya mungkin saja. 08 kan orang sangat ikhlas,” katanya.

Prabowo memang tampak mempertaruhkan segalanya untuk Jokowi. Tak aneh, jika belakangan Jokowi lebih banyak mengajak Prabowo dalam beberapa acara ketimbang Ganjar Pranowo.

Hasilnya, elektabilitas Prabowo merangkak naik mengalahkan Ganjar, meski hanya beberapa digit. Namun sejumlah pihak, termasuk orang dekat Prabowo, masygul dan cemas jika Prabowo menggandeng Gibran sebagai cawapres.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *