Buya Yahya: Ini Benda yang Bikin Malaikat Ogah Datang ke Rumah

Ini Benda yang Bikin Malaikat Ogah Datang ke Rumah
Buya Yahya
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id – Bila ada benda ini di rumah Anda, sebaiknya singkirkan daripada malaikat ogah datang ke rumah.

Buya Yahya mengatakan, ada hadis yang menyebutkan lima benda ini jadi penyebab malaikat tak mau masuk ke dalam rumah.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Menurut Buya Yahya, lima benda tersebut kini justru banyak dipajang di rumahrumah. Di antaranya dianggap sebagai hiasan.

“Gambar yang bernyawa dan berwujud adalah penghalang malaikat masuk ke rumah,” kata Buya Yahya.

Dikutip dari kanal YouTube Al-Bahjah TV berikut penjelasan tentang lima benda yang menjadi penghalang masuknya malang ke rumah.

1. Gambar mutlak haram

Gambar yang mutlak haram terdiri dari 2 jenis, yaitu dari yang bernyawa dan berwujud.

“Tidak ada khilaf! Bernyawa dan berwujud. Namanya suroh mujassadah, bernyawa dan berwujud yang timbul seperti patung,” jelas Buya Yahya.

2. Gambar mutlak halal

Gambar mutlak halal yang dimaksud adalah gambar yang tidak bernyawa.

“Misalnya pohon dan gunung, kalau mau buat patung gunung, patung pohon tidak ada masalah,” ucap Buya Yahya.

Menurut Buya Yahya jika membuat patung dari pohon, maka tidak haram.

Tetapi jika binatang kucing, yang digambar dan ada bentuknya, maka hukumnya haram.

“Orang yang membuat seperti ini di hari kiamat disuruh meniup dan tidak akan bisa meniupkan ruhnya,” ungkap Buya Yahya.

3. Gambar dari yang bernyawa tapi tidak berbentuk

Buya Yahya menyebut, gambar dari yang bernyawa tapi tidak berbentuk.

Misalnya lukisan manusia dan lukisan burung.

Menurut Buya Yahya gambar manusia dan burung merupakan khilaf, karena tidak berbentuk.

Banyak ulama yang mengatakan haram tapi ada di antara mereka yang mengatakan harap tapi makruh.

Karena itulah kata Buya Yahya, sebaiknya jangan memajang lukisan-lukisan atau gambar dalam bentuk bernyawa.

4. Gambar yang bukan karangan manusia

Buya Yahya menjelaskan maksud dari gambar yang bukan dari karangan manusia, yakni gambar yang sudah ada aslinya, atau fotografi.

Dalam gambar bukan karangan manusia kata Buya Yahya ada dua pendapat ulama.

“Banyak di kalangan ulama mengatakan tidak haram, tetapi ada sebagian yang mengatakan haram,” ujar Buya Yahya.

Buya Yahya menambahkan, catatan untuk ke-4 dan ke-3.

“Gambarnya tidak membangkitkan syahwat, kalau gambarnya membangkitkan syahwat, haramnya bukan karena gambarnya, karena membangkitkan syahwat,” jelas Buya Yahya.

5. Gambar yang berbentuk untuk anak kecil yaitu boneka

Orang dewasa yang memberikan boneka kepada orang dewasa lainnya, misalnya suami kepada istrinya, hukumnya haram.

“Tapi memberikan boneka untuk dede kecil boleh,” tutur Buya Yahya.

Itulah penjelasan Buya Yahya terkait benda yang menjadi penghalang malaikat masuk ke dalam rumah.

Semoga bermanfaat. ***

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *