Hikmah Malam: Rasulullah SAW Menikah Dengan Aisyah RA di Bulan Syawal, Ini Haditsnya

Rasulullah SAW Menikah Dengan Aisyah RA di Bulan Syawal
Muslim woman/pexel
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.co.idRasulullah SAW dan istrinya Aisyah RA menikah di bulan Syawal. Dia adalah istri ketiga Rasulullah SAW dan kesayangan sang nabi.

Aisyah RA dikenal dengan kecerdasan dan pemahamannya yang luas. Akhlak ummul mukminin sangat baik.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Disebutkan dalam buku The Way of Muslimah karena Nurfaisya, Aisyah RA bahkan mampu mengingat hadits-hadits yang didengar dari Nabi SAW pada masa kecilnya. Ia mampu memahami, meriwayatkan, menarik kesimpulan dan memberi penjelasan detail hukum fiqih yang terkandung dalam hadits.

Terkait menikahnya Nabi SAW dengan Aisyah RA di bulan Syawal dijelaskan dalam sebuah hadits riwayat muslim.

Rasulullah SAW menikahiku pada bulan Syawal dan berkumpul denganku pada bulan Syawal, maka siapa di antara istri-istri beliau yang lebih beruntung dariku?” (HR Muslim)

Pernikahan Rasulullah SAW dengan Aisyah RA berlangsung di Makkah tepatnya pada bulan Syawal tahun 10 kenabian sebelum hijriah. Pendapat lain menyebut Rasulullah SAW menikah pada tahun 11 kenabian, wallahu ‘alam.

Mengutip buku Menggapai Berkah di Bulan-bulan Hijriah susunan Siti Zamratus Sa’adah, pada masa kenabian Nabi SAW mencoba menghilangkan tradisi masyarakat Arab yang membenci bulan Syawal. Karenanya, ia menikahi Aisyah RA dan Ummu Salamah di waktu yang lain pada bulan Syawal.

Hingga kini, bulan Syawal disebut sebagai bulan berkah untuk melangsungkan pernikahan. Yoli Hemdi dan Naura Shafwa melalui bukunya yang berjudul Rahasia Rumah Tangga Rasulullah SAW menuliskan bahwa menikah di bulan Syawal termasuk sunnah Nabi SAW.

Selain bulan Syawal, anjuran menikah dalam Islam juga bisa dilakukan pada bulan Safar. Ini sesuai dengan pernikahan putri Nabi SAW yang bernama Fatimah dengan Ali bin Abi Thalib.

 

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *