Hikmah Malam: Keajaiban Surat Alfatihah

Faedah Amalkan Al-fatihah
Faedah Amalkan Al-fatihah
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



HAJINEWS.ID,- Al-Fatihah, surat pertama dalam Al Qur’an ini ternyata memiliki keutamaan dari isi kandungannya. Apa saja ya keutamaan dan keistimewaan dari surat Al-Fatihah atau Ummul Qur’an ini?

Surat Al-Fatihah termasuk ke dalam surat Makiyah (diturunkan di Makkah) dan terdiri dari 7 ayat. Ada banyak rahasia dan keistimewaan dari surat Al-Fatihah, sebagaimana disabdakan oleh Rasulullah SAW:

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

الفاتحة لما قرئت له
Artinya: Jika kita punya suatu hajat apapun, surah Al-Fatihah bisa menjadi perantara untuk hajat tersebut.

  1. Sebagai Obat

    Keutamaan surat Al-Fatihah untuk menyembuhkan penyakit disebut sebagai as-Syifa yang berarti obat. Al-Fatihah menjadi kunci pembuka segalanya.

    Dikutip dalam buku berjudul ‘Ruqyah Tadabbur Ayat Suci Al-Qur’an untuk Menyembuhkan Penyakit Kanker, Tumor dan Kista’ oleh H. Fadhil Zainal Abidin BE dan Muhammad Vandestra mengutip surat Al Israak ayat 82, Allah SWT telah menegaskan bahwa ia telah menurunkan Al Quran di dalamnya ada obat bagi berbagai macam penyakit.

    “Dan Kami turunkan dari Al Quran suatu yang menjadi penawar (obat) dan rahmat bagi orang-orang yang beriman dan Al-Quran itu tidaklah menambah kepada orang-orang yang zalim selain kerugian. (Al Israak 82).

    Air yang sudah dibacakan Al-Fatihah yang benar dapat diminum untuk menyembuhkan penyakit.

    2. Dimudahkan Segala Hajatnya

    Bacalah surat Al-Fatihah kemudian niatkan apa yang dinginkan. Karena ada sebuah hadits yang meriwayatkan bahwa: Al-Fatihah limaa quriat laba, bacaan surat Al-Fatihah bergantung pada apa yang diniatkan.’

    3. Syarat Sahnya Sholat

    Kelebihan surat Al-Fatihah adalah menjadi syarat sah dan tidak sahnya sholat seseorang. Karena surat Al-Fatihah adalah rukun dari sholat, sehingga tidak ada sholat seseorang tanpa adanya Al-Fatihah.

    Dikutip dalam islam.nu.or.id, hadist Rasulullah SAW riwayat Imam Muslim berbunyi:

    لَا صَلَاةَ لِمَنْ لَمْ يَقْرَأْ بِفَاتِحَةِ الْكِتَابِ

    Artinya: “Tidak sah sholatnya orang yang tak membaca Surat Al-Fatihah.”

    4. Meminta Jodoh

    Sholat yang paling utama setelah sholat fardhu adalah Sholat tahajud. Sholat tahajud bisa membuat kamu didekatkan dengan jodoh yang baik. Ketika sholat tahajud dianjurkan untuk membaca surat Al-Fatihah dan dilanjutkan dengan Al-Baqarah.

    5. Ruqyah

    Rahasia surat Al Fatihah sebagai bacaan ruqyah. Maka dari itu, penting sekali mengetahui tafsir surat Al Fatihah. Dalam hadits riwayat Bukhari dan Muslim seorang sahabat berkata pada Nabi Muhammad SAW,

    “Wahai Rasulullah, aku tidaklah meruqyah kecuali dengan membaca surat Al Fatihah.” Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam lantas tersenyum dan berkata, “Bagaimana engkau bisa tahu Al Fatihah adalah ruqyah (bisa digunakan untuk meruqyah)?” Beliau pun bersabda “Ambil kambing tersebut dari mereka dan potongkan untukku sebagiannya bersama kalian.” (DBS).

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar