Hikmah Pagi: Adab Menasehati Orang Tua

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Banyak orang-orang yang mau berdakwah kepada orangtuanya, tapi tiap bertemu dia berdebat. Tentu ini membuat orang tuanya tidak respect dan menganggap ajaran yang sedang dijalani oleh anaknya ini tidak baik karena mengajari anaknya untuk tidak sopan kepada orang tua.

Maka dari itu ketika kita berdakwah kepada orang tua, hindari perdebatan. Orang tua bukan kita ajak untuk berdebat. Kita kalau kita ingin menyampaikan sesuatu, sampaikan dengan cara yang baik. Ketika kita lihat dia sepertinya kurang setuju ataupun kurang bisa menerima, maka tahan dulu, tunggu momen lain yang dia bisa diajak ngobrol dengan santai dan tenang.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Demikian caranya, bukan dengan memaksakan. Karena hidayah juga bukan di tangan kita, kita tidak punya hak prerogatif untuk menyampaikan hidayah kepada siapapun, itu adalah hak Allah Subhanahu wa Ta’ala, kewajiban kita adalah menyampaikan dengan cara yang hikmah.

ادْعُ إِلَىٰ سَبِيلِ رَبِّكَ بِالْحِكْمَةِ وَالْمَوْعِظَةِ الْحَسَنَةِ

Serulah (manusia) kepada jalan Rabb-mu dengan hikmah dan pelajaran yang baik dan bantahlah mereka dengan cara yang baik.” (QS. An-Nahl[6]: 125)

Kita tanamkan kepada anak untuk hormat kepada orang tua atau kepada orang yang lebih tua darinya. Ini adalah sesuatu yang disampaikan Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam di dalam hadits beliau:

مَنْ لَمْ يُجِلَّ كَبِيرَنَا

Jadi menghormati, patuh dan berbakti kepada orang tua, ini merupakan salah satu adab yang sangat penting untuk ditanamkan di sekolah. Jangan justru sekolah mendidik anak untuk melawan orang tua. Terlepas pemahaman sekolah dan orang tua berbeda, adab harus ditanamkan.

Bagaimana berinteraksi kepada orang tua. Apalagi anak-anak kecil, pendidikan dasar itu adalah pendidikan yang paling penting. Karena dia adalah dasar yang membentuk karakter anak. Maka harus ditanamkan sejak kecil tentang bagaimana dia hormat kepada orang tua.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *