Habib Novel Alaydrus: Mohon Dibaca Dzikir Ini 100 Kali Sebelum Salat Subuh, Yang Merupakan Kunci Rezeki

Dibaca Dzikir Ini 100 Kali Sebelum Salat Subuh
Habib Novel Alaydrus


banner 800x800

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.co.id – Salat subuh merupakan salah satu amalan manusia yang membuka pintu rezeki.

Melalui Salat subuh, setiap orang berusaha mencari rezeki yang sudah ditetapkan Allah.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Orang-orang melafalkan dzikir saat salat subuh, salah satu amalan yang menjamin rezeki lancar.

Hadits Riwayat At Tirmidzi meriwayatkan dari Anas RA menyebutkan bahwa dalam salat subuh merupakan pembawa rezeki. Nabi SAW bersabda:

“Barang siapa Salat Subuh berjamaah, lalu duduk dzikir kepada Allah SWT sampai terbit matahari, kemudian ia salat dua rakaat, maka amalan itu sama dengan pahala menunaikan ibadah haji dan umrah secara sempurna, sempurna, dan sempurna.” (HR At Tirmidzi).

Apa bentuk zikir saat Salat Subuh yang membuka rezeki umat Muslim? Hal ini diungkap Habib Novel Alaydrus dalam kajiannya.

Seperti apa penjelasan Habib Novel Alaydrus tentang zikir pembawa rezeki mengalir deras? Sebaiknya simak dengan baik di sini.

Dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube Syafaat Rasulullah, Habib Novel Alaydrus mengungkap zikir yang dilakukan di waktu Salat Subuh.

Habib Novel Alaydrus menjelaskan tentang anjuran amalan dari Rasulullah SAW.

Menurutnya, seseorang harus membaca tasbih malaikat di waktu Salat Subuh.

“Nabi Muhammad SAW balik bertanya dengan selama ini apa kamu nggak mengamalkan doa dan tasbihnya malaikat? Berkatnya seluruh makhluk Allah dikasih rezeki,” ungkap Habib Novel Alaydrus.

“Jadi kucing dapat rezeki, burung pipit dapat rezeki, burung dara dapat rezeki, ayam dapat rezeki, kambing dapat rezeki, itu berkat zikirnya malaikat,” sambungnya.

Hal ini mengingat malaikat selalu berzikir dan Allah SWT langsung mencairkannya.

Kemudian, ia menerangkan bahwa saat itu Rasulullah SAW menganjurkan kepada sahabat tentang ketentuan amalan tersebut.

Rasulullah SAW menganjurkan Salat sunnah fajar dan baca zikir atau tasbih malaikat sebanyak 100 kali di waktu Subuh.

“Kamu kalau habis adzan Subuh, salat sunnah fajar dua rakaat sebelum Salat Subuh dilaksanakan, maka bacalah Subhanallah Wabihamdihi Subhanallahil Adzim, Astaghfirullah 100 kali,” tuturnya.

“Ingat mas, 100 kali ojo mbok luwih, ojo mbok kurangi,” tambahnya.

Zikir Tasbih Malaikat Pembawa Rezeki Sebelum Salat Subuh

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *