3 Kebiasaan Sepele Penyebab Sakit Ginjal, Salah Satunya Menahan Buang Air Kecil

3 Kebiasaan Sepele Penyebab Sakit Ginjal
ilustrasi : ginjal
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



3 Kebiasaan Sepele Penyebab Sakit Ginjal, Salah Satunya Menahan Buang Air Kecil

Hajinews.id – Penyakit ginjal sering menyerang manusia dikarenakan racun yang menumpuk pada organ tubuh.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Ginjal adalah salah satu organ yang memiliki fungsi paling penting untuk membuat tubuh terjaga dari segala racun.

Bahkan, ginjal dikatakan sebagai organ penyaring alias detoksifikasi bagi tubuh manusia untuk melindungi diri dari racun atau hal berbahaya yang kita asup sehari-hari.

Ginjal harus dijaga dengan baik agar manusia tak terserang racun.

Menjaga ginjal juga merupakan salah satu upaya untuk menjaga tubuh terhindar dari racun dengan cara mendorong kinerja ginjal untuk mampu menyaring racun dengan maksimal.

Banyak pemicu yang membuat organ ginjal bisa jadi rusak bahkan tak sehat.

Sakit pada ginjal akan memicu kinerja ginjal tak berfungsi dengan baik dan ginjal pun tak mampu menyaring racun dari dalam darah manusia.

Ada banyak faktor-faktor yang menyebabkan penyakit ginjal. Beberapa diantaranya disebabkan oleh hal-hal sepele yang kadang tak terpikirkan bisa memicu sakit ginjal.

Dilansir dari ringtimesbanyuwangi.com dari berbagai sumber, berikut faktor penyebab sakit ginjal yang sering diabaikan.

  • Kurang Minum Air

Air putih merupakan salah satu unsur penting dalam organ tubuh Anda.

Bahkan 70 persen tubuh manusia dikatakan adalah air.

Maka dengan asupan air yang kurang, tubuh akan kehilangan keseimbangan dan dehidrasi.

Salah satu organ yang pasti terganggu adalah ginjal.

Kurangnya minum air putih bisa menyebabkan kerja ginjal tak maksimal.

Minumlah 2-3 Liter air putih setiap hari untuk menjaga kinerja ginjal.

  • Menahan Buang Air Kecil

Ini adalah salah satu hal sepele yang sering diabaikan banyak orang.

Menahan buang air kecil dengan cara menundanya sangat bisa jadi faktor penyebab sakitnya ginjal.

Urin yang merupakan hasil dari buang air kecil merupakan cara tubuh membersihkan racun dari cairan tubuh. Sehingga urin harus segera dibuang ketika Anda mulai merasakan hendak buang air kecil.

Dengan menahan buang air kecil, organ ginjal And ayang berfungsi sebagai penyaring racun akan membuat banyak bakter berkembang dalam organ ginjal.

  • Konsumsi Garam Berlebih

Anda yang menyukai makanan asin harus waspada dnegan hal ini.

Asupan garam atau sodium yang berlebihan pada tubuh bisa menyebabkan banyak penyakit pada tubuh manusia. Salah satunya adalah hipertensi yang berujung pada penyakit ginjal apabila tak segera ditangani.

Garam sebenarnya sangat penting dalam berperan sebagai penyeimbang cairan tubuh.

Garam harus dikonsumsi dengan takaran yang tepat agar kinerja ginjal maksimal dan tak menyebabkan penyakit.

Jika Anda konsumsi garam terlalu banyak, maka proses ginjal Anda dalam mengontrol buang air kecil akan terganggu.

Nah itu dia 3 kebiasaan sepele yang bisa menyebabkan penyakit ginjal. Hindari segera ya

Demikianlah artikel mengenai 3 Kebiasaan Sepele Penyebab Sakit Ginjal

Sumber : ringtimesbanyuwangi

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar